Selamat Datang Di Blog Saya Dan Semoga Dapat Bermanfaat Bagi Kita Semua

WELCOME TO MY BLOG Selamat Datang Di Blog Saya,Terima Kasih Telah Mengunjungi Blog ini dan Semoga Blog Ini Dapat Bermanfaat Bagi Kita Semua

Jumat, 18 Oktober 2013

APAKAH ROBOT ITU?

APAKAH ROBOT ITU?
Robot yang selama ini kita kenal adalah sebuah mesin berbentuk manusia
yang dapat berbicara dan berjalan layaknya manusia. Robot tersebut adalah salah satu
dari jenis robot berdasarkan bentuknya yaitu kategori Android. Berdasarkan bentuk,
robot terdiri dari kategori:
Turtle
Diciptakan tahun 1970 an dan nama Turtle diambil dari bentuknya yang mirip rumah
kura-kura
Vehicle
Robot jenis ini berbentuk seperti kendaraan yang dilengkapi dengan roda dan
bergerak seperti sebuah mobil. Perbedaan dengan mobil adalah kemampuan
programmablenya
Rover
Bentuk robot ini cenderung pendek dan juga dilengkapi roda seperti jenis vehicle
seperti pada R2-D2 dalam film Star Wars. Robot jenis ini juga dilengkapi beberapa
fungsi contohnya kemampuan untuk mendeteksi api atau mendeteksi obyek.
Walker
Robot jenis ini tidak dilengkapi dengan roda seperti jenis vehicle dan rover melainkan
bergerak dengan menggunakan kaki. Biasanya robot ini berbentuk mirip serangga dan
dilengkapi dengan 6 kaki.
Appendage
Robot ini berupa lengan yang biasanya digunakan untuk mengambil dan
memindahkan barang. Lengan ini dapat terpasang pada robot yang bergerak atau pada
sebuah tempat yang statis.
Android
Robot ini didisain menyerupai manusia dan mempunyai kemampuan untuk
berkomunikasi dengan manusia.
Sedangkan berdasarkan proses kendalinya robot terdiri dari:
Automatic Robot
Automatic Robot bergerak berdasarkan perintah-perintah yang telah diprogramkan
sebelumnya atau berdasarkan masukan dari sensor-sensornya
Teleoperated
Robot jenis ini bergerak berdasarkan perintah-perintah yang dikirimkan secara

manual baik melalui remote control, PC atau joystick.

Bagian-bagian robot
robot dibagi menjadi 3 bagian utama yaitu : bagian input, bagian kontrol, dan bagian output.
Bagian input : Pada bagian ini terdapat berbagai jenis sensor yang dapat digunakan sebagai acuan / pedoman robot untuk beraksi . Beberapa contoh sensor yang digunakan adalah sensor ultrasonik, sensor tekanan, sensor posisi, sensor cahaya, dll.
Bagian kontrol: Pada bagian ini digunakan untuk mengolah hasil data yang didapat dari bagian input. pengolahan data tersebut ditujukan untuk mendapatkan aksi yang diinginkan dari robot. Berbagai macam algoritma cerdas dapat digunakan untuk melakukan proses pada bagian ini. Beberapa contoh algoritma cerdas yang digunakan adalahfuzzy logic, neural network, artificial intelligent, genetic algorithm , dll.
Bagian output: Pada bagian ini terdapat berbagai jenis aktuator yang digunakan untuk melakukan aksi robot. Aksi ini dapat berupa gerak, suhu, suara, aliran udara, dll. Berbagai macam aksi ini dihasilkan oleh berbagai macam aktuator, seperti motor, selenoid, heater, loudspeaker, dll.

 Referensi : www.robotindonesia.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar